Rabu, 28 April 2021

WAKIL BUPATI FAUZI HASAN HADIRI PEMBINAAN DAN PENINGKATAN PENINGKATAN KUALITAS KHOTIB MASJID SEKABUPATEN TUBABA

detikberita.info

Panaragan
Wakil Bupati Tubaba Fauzi Hasan, menhadiri acara dalam rangka pembinaan peningkatan kualitas Khotib se-Kabupaten Tubaba,yang di selenggarakan di Sesat Agung Islamik Centher Tubaba, dan pada acara tersebut di adakan pelantikan MPD IK-DMI Kabupaten Tubaba, Rabu (7/4/2021).


Hadir dalam acara tersebut, jajaran Forkopimda Kabupaten Tubaba,Ketua DPRD,Kapolres,pejabat tinggi pratama, pejabat administrator dan pejabat pengawas di ruang lingkup Pemkab Tubaba.Ketua MUI Tubaba, Kepala Kemenak Tubaba, Ketua MPP IK-DMI Pusat KH,M Anwar Ahmad Dimyathi ketua MPP IK-DMI Lampung, tokoh masyarakat,Agama dan tamu Undangan.


Dalam sambutan Bupati Tubaba yang di wakili Wakil Bupati Fauzi Hasan menyampaikan, salah satu aktifitas dakwah dan ibadah yang oenting untuk terus di kembangkan dan di latih adalah menjadi Imam dan Khotib, terutama bagi generasi muda demi kepentingan keimanan dan ketakwaan kepada Alloh SWT, menjadi generasi Tubaba yang spiritual,berbudaya,berkarakter dan beedaya saing.

"Pada kesempatan ini, saya berharap para peserta untuk dapat meningkatkan kualitas sebagai Khotib Masjid, yang mempunyai kompetensi di bidang ke Agamaan yang mumpuni dan mendalam,serta memiliki kefasihan dalam melafalkan dan memahami Alquran dan Assunah," ungkapnya.

Lanjutnya," Kita sebagai umat Islam tidak secara otomatis menjadi umat terbaik.Menjadi umat terbaik dalam Islam merupakan suatu tantangan yang sangat berat, apalagi kita melihat hari ini,kejahatan bertebaran di lingkungan Masyarakat,krisis moral terjadi di kalangan pelajar dan masih banyak lagi kasusckasus yang dapat kita jumpai dalam konteks keseharian," tutupnya.

Di tempat yang sama,ketua MPW IK-DMI Lampung H.Ahmad Dimyathi melaksanakan pelantikan kepada seluruh pengurus MPD IK-DMI Kabupaten Tubaba. (Yuda/ADV)




WAKIL BUPATI FAUZI HASAN HADIRI PEMBINAAN DAN PENINGKATAN PENINGKATAN KUALITAS KHOTIB MASJID SEKABUPATEN TUBABA
4/ 5
Oleh