Jumat, 11 Agustus 2017

Menjelang HUT Kemerdekaan RI Ke-72 Pemkab Lampura Gelar Lomba Gerak Jalan

detikberita.info - Lampung Utara.
Menjelang puncak HUT Kemerdekaan RI ke-72, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Utara (Lampura) menggelar beberapa rangkaian kegiatan dan lomba mulai dilangsungkan, salah satunya lomba Gerak Jalan yang diikuti OKP, Umum, SMA, SMP dan SD. Jum'at (11/8/2017).


Pada acara tersebut, Bupati Lampung Utara diwakili Staf Ahli Bidang Ekonomi dan Keuangan, Drs. Danial Gunawan. MM, melepas secara langsung lomba gerak jalan tersebut.


"Gerak jalan ini bertujuan untuk meningkatkan rasa nasionalisme, melatih kedisiplinan, kekompakkan, keberanian dan sportifitas, menjalin silaturahmi antar lembaga dan memasyarakatkan hidup sehat". Ungkap Danial.


Adapun lomba gerak jalan tahun ini terbagi menjadi dua tahap, yakni tahap pertama jalan sehat yang beregu tingkat SMA, OPD dan Umum dilaksanakan pada tanggal 11 Agustus 2017, sedangkan tahap kedua gerak jalan beregu tingkat SD dan SMP dilaksanakan pada tanggal 12 Agustus 2017, dengan rute jalan dimulai dari Stadion Sukung Kotabumi dan berakhir di Halaman Pemerintah Daerah Kabupaten Lampung Utara, sedangkan para peserta diikuti dari tingkat SMA sebanyak 20 regu, tingkat OPD dan Umum sebanyak 83 regu, tingkat SD sebanyak 91 regu dan tingkat SMP sebanyak 59 regu.


Sebelum membuka, Danial Gunawan, membacaka sambutan Bupati Lampung Utara H. Agung Ilmu Mangkunegara. S.STP. MH, mengajak kepada seluruh peserta untuk mengikuti lomba dengan menjunjung tinggi semangat persatuan dan kesatuan dan tak hanya itu, dirinya pun berpesan kepada para peserta supaya berlomba dengan penuh sportivitas yang tinggi, serta memaknai arti nasionalisme. (fis)

Menjelang HUT Kemerdekaan RI Ke-72 Pemkab Lampura Gelar Lomba Gerak Jalan
4/ 5
Oleh