Kamis, 15 Juni 2017

HUT Lampura, DPRD Bersama Pemkab Gelar Paripurna

detikberita.info - Lampung Utara.
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Utara (Lampura) bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah  (DPRD) Lampura menggelar rapat Paripurna Istimewa dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Lampura ke-71, diruang sidang DPRD setempat. Kamis (15/6/2017).

Hadir dalam kegiatan itu, Bupati Lampura, H. Agung Ilmu Mangkunegara, S.STP. MH, Gubernur Lampung yang diwakili Staf Ahli Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan, Ir. Choirial Pandarita. MM, Wakil Bupati, dr. H. Sri Widodo. M.Kes.,Sp.PD.FINASIM, Sekretaris Daerah Kabupaten Lampura, Drs. Samsir. MM, para Asisten, Staf Ahli, Tenaga Ahli, para Kepala Organisasi Perangkat Daerah, para Camat se-Lampura, Danramil, Ketua LVRI  dan para Anggota Gerakan Pemuda Peduli Rakyat (GEMPUR) Lampura, Ormas, Organisasi Politik, Tokoh Masyarakat, Tokoh Adat, Pemuka Agama, dan Masyarakat Lampura, Sementara dari para anggota DPRD yang Hadir sebanyak 31 Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah.

Dalam sambutannya Ketua DPRD mengatakan hari ini merupakan hari yang berbahagia bagi Lampung Utara, ini semua karena perjuangan para tokoh sudah terwujud sehingga saat Lampung Utara menjadi Kabupaten yang menjadi percontohan. Ulang Tahun Lampung Utara Tahun 2017 ini mempunyai tema " Bersatu untuk Lampung Utara Maju".

"Dewan Perwakilan Rakyat Daerah akan terus bekerja sama dengan Pemerintah Daerah dalam mensukseskan kesejahteraan masyarakat Lampung Utara". Katanya.

Bupati Lampura dalam sambutannya, mengajak kepada yang hadir agar dapat selalu bersyukur atas karunia yang Allah SWT berikan. Terbentuknya Kabupaten Lampung Utara merupakan kerja keras seluruh tokoh, menyampaikan rasa hormat dan penghargaan kepada para pejuang terdahulu yang telah berjuang untuk membangun Kabupaten Lampung Utara.

 "Saya menyampaikan rasa hormat dan penghargaan kepada para pendahulu kita, para pahlawan, tokoh pejuang dan tokoh pembangunan Kabupaten Lampung Utara, yang telah berjuang dan mewariskan semangat kepada kita semua untuk membangun Kabupaten Lampung Utara yang kita cintai ini. Sebagaimana ungkapan bijak Bung Karno yang patut direnungkan, bahwa "Bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai jasa pahlawannya". Ujarnya

Selaku Pimpinan Daerah dan Koordinator Pelayan Masyarakat Kabupaten Lampung Utara, menyampaikan ucapan terimakasih dan apresiasi yang tinggi kepada semua pihak, baik Pimpinan maupun Anggota Dewan yang terhormat, Aparatur Pemerintah, Tokoh Masyarakat, Pemuka Agama, Tokoh Adat, Tokoh Pemuda, serta seluruh komponen masyarakat Kabupaten Lampung Utara yang telah memelihara dan menciptakan suasana kondusif, karena dalam suasana yang aman, tentram dan damai, kita dapat melaksanakan pembangunan dengan baik dan lancar.

Dilanjutkannya, kerjasama dan dukungan masyarakat Lampung Utara, Kabupaten yang memiliki julukan Kabupaten Ragem Tunas Lampung ini telah meraih 65 penghargaan dan menjadikan Lampung Utara sebagai Kabupaten percontohan bagi daerah-daerah lain.

"Alhamdulillah, dengan dukungan kita bersama, saat ini Kabupaten Lampung Utara telah banyak memperoleh berbagai kemajuan dan prestasi, dalam kurun waktu 3 tahun Kabupaten Lampung Utara telah memperoleh 65 penghargaan,   baik tingkat provinsi maupun tingkat nasional". Ungkap Bupati Agung.

Diakhir sambutannya Bupati Agung mengajak berbagai pihak, dengan peringatan Hari Ulang Tahun Kabupaten Lampung Utara Ke-71 tahun 2017 untuk dijadikan momentum sebagai wahana semakin meneguhkan komitmen bersama, memberikan karya dan prestasi yang terbaik bagi Kabupaten Lampung Utara yang sangat kita banggakan dan cintai, sesuai dengan kapasitas, kapabilitas dan kompetensi kita masing-masing.

"Saya yakin, kita semua yang hadir disini, tentu sangat menginginkan kemajuan Kabupaten Lampung Utara. Mari bersatu untuk Lampung Utara Maju, Dirgahayu Ke-71 Kabupaten Lampung Utara". Ajaknya.

Dalam sambutan Gubernur Lampung yang disampaikan oleh Staf Ahli Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan, Ir. Choirial Pandarita. MM, mengatakan selama perjalanan berdirinya Kabupaten Lampung Utara merupakan usia yang syarat dalam menata pegawai dan masyarakatnya, diharap dengan momentum ini dapat mempererat hubungan anatara pemerintah dengan masyarakat Lampung Utara demi terciptanya hubungan yang harmonis.

"Saya bangga terhadap Lampung Utara dengan segala keberhasilannya yang mampu mensejajarkan dan bahkan lebih dengan Kabupaten lainnya, semoga dapat terus dipertahankan bahkan lebih dapat ditingkatkan lagi". Katanya.

"Selamat ulang tahun untuk Kabupaten Lampung Utara, semoga selalu jaya". Tambahnya.

Selesai acara Rapat Paripurna, dilanjutkan dengan Ramah Tamah dan Buka Puasa bersama DPRD Lampung Utara, diawali dengan pemberian bantuan kepada anak yatim piatu oleh Bupati Lampung Utara dan dilanjutkan dengan tausiah oleh Ustadz Kamislihan dan berbuka bersama. (fis)

HUT Lampura, DPRD Bersama Pemkab Gelar Paripurna
4/ 5
Oleh